– Nasi goreng adalah menu sarapan favorit orang Indonesia. Selain nasi goreng kampung, ada nasi goreng kencur hingga nasi goreng mawut yang nikmat untuk sarapan.
Nasi goreng merupakan hidangan berbahan dasar nasi yang dimasak kembali dengan sejumlah bumbu dan rempah. Makin enak karena nasi goreng diberi beragam campuran seperti daging, ayam suwir, bakso, sosis, dan lainnya. Adapula yang mencampurnya dengan sayuran seperti sawi, kol, hingga daun mengkudu yang berkhasiat untuk kesehatan.
Karena mudah dibuat dan dikreasikan, nasi goreng jadi menu sarapan favorit banyak orang. Tak hanya di Indonesia, kelezatan nasi goreng juga diakui dunia. Banyak turis atau orang asing ketagihan lezatnya nasi goreng saat mencicipnya di Indonesia.
Berikut adalah 5 kreasi nasi goreng asli Indonesia yang cocok untuk sarapan.
1. Nasi goreng kampung
Seperti namanya nasi goreng kampung, nasi goreng ini biasa dimasak di rumah-rumah dan menjadi menu rumahan (kampung). Nasi goreng ini memiliki bumbu yang sederhana namun tetap nikmat saat dimakan. Bumbu dan bahannya mudah Anda temui.
Nasi goreng kampung ini biasanya dimasak dengan sedikit kecap, jadi warna nasi gorengnya agak pucat. Bumbu dari nasi goreng kampung ini diantaranya bawang putih, bawang merah, cabai merah, cabai rawit, sedikit terasi, irisan daun bawang, garam dan lada secukupnya.
Untuk menambah kenikmatan nasi goreng kampung, Anda bisa menambah telur yang bisa Anda campurkan pada nasi goreng atau sebagai topping. Serta suwiran ayam goreng, Anda juga bisa menambahkan potongan timun dan tomat untuk pelengkap agar lebih segar. Tak ketinggalan kerupuk yang gurih renyah untuk melengkapinya.
2. Nasi goreng kunyit
Nasi goreng kunyit ini sekilas terlihat seperti nasi kuning biasa untuk sarapan, namun ini berbeda. Memang berwarna kuning, namun nasi goreng kunyit merupakan hidangan nasi goreng yang bumbunya memakai kunyit. Bumbu lainnya tak jauh berbeda dengan nasi goreng lain.
Adanya kunyit pada campuran bumbu halus nasi goreng ini memberi cita rasa yang khas dan berbeda. Aroma kunyit juga terasa. Untuk membuat seporsi nasi goreng kunyit cukup mudah. Anda tinggal menyiapkan beberapa bahan yang mudah ditemui ini.
Bahan untuk membuat nasi goreng kunyit ini diantaranya, nasi putih yang sudah dingin, dan untuk bumbu halusnya seperti kunyit, bawang putih, bawang merah, garam, gula, dan sedikit bumbu kari untuk menambah sedap rasanya. Anda juga bisa menambahkan suwiran ayam goreng atau ikan teri agar tambah nikmat saat menyantapnya.
3. Nasi goreng kencur
Nasi goreng kencur atau jika orang Bandung menyebutnya nasi goreng cikur merupakan hidangan nasi goreng populer untuk orang Bandung, Jawa Barat. Kencur atau cikur ini merupakan rempah yang sering dipakai untuk beragam hidangan dari kota Bandung. Seperti seblak yang juga menggunakan rempah beraroma khas satu ini.
Kencur juga kaya manfaat selain beraroma harum, karena adanya kandungan minyak esensial yang dapat mengobati masuk angin, gangguan pencernaan, dan lainnya. Untuk membuat nasi goreng kencur atau cikur ini cukup mudah dan bahan-bahannya pun mudah didapat.
Sama seperti nasi goreng kunyit, nasi goreng kencur atau cikur ini hanya tinggal menambahkan rempah kencur pada bumbu halusnya. Nasi goreng kencur ini jika di Bandung juga dibuat pedas yang pastinya dapat menambahkan citarasa pada nasi goreng ini. Untuk campuran nasi goreng Anda bisa menambahkan ayam suwir, ikan teri, bakso, sosis atau bahan lainnya sesuai selera Anda.
4. Nasi goreng daun mengkudu
Nasi goreng biasanya ditambah sayuran pelengkap seperti sawi atau kol, namun nasi goreng ini menggunakan daun mengkudu. Nasi goreng ini sangat unik dan merupakan hidangan khas Betawi. Daun mengkudu selain menambah citarasa yang unik, juga ternyata bermanfaat untuk kesehatan seperti hipertensi, penyakit kulit, dan lainnya.
Nasi goreng daun mengkudu ini tak sepopuler hidangan khas Betawi lainnya. Karena daun mengkudu yang dianggap memiliki bau langu, mungkin akan membuat masakan jadi tidak sedap. Namun ternyata saat dimasak daun mengkudu tidak menhadirkan bau yang langu, bahkan rasanya sedap.
Untuk membuat nasi goreng mengkudu ini cukup mudah, dengan bumbu yang juga mudah didapat. Diantaranya irisan daun mengkudu, bawang putih, bawang merah, cabe rawit, terasi, kuyit dan juga kencur. Untuk nasi goreng daun mengkudu ini tidak perlu menggunakan kecap manis.
5. Nasi goreng mawut
Satu lagi nasi goreng asli Indonesia, yaitu nasi goreng mawut. Nasi goreng mawut merupakan hidangan nasi goreng yang dicampur mie dan bermacam sayuran. Cocok untuk Anda yang menginginkan sarapan yang mengenyangkan.
Sangat mudah untuk membuatnya, bahan-bahannya pun mudah sekali ditemui. Nasi goreng ini sangat populer di daerah Jawa, karena nama mawut berasal dari bahasa Jawa. Artinya berantakan karena semua bahan dicampur menjadi satu mulai dari nasi, mie, dan sayuran.
Bahan yang perlu disiapkan sangat sederhana diantaranya nasi putih, cincangan kol, mie, daun bawang yang diiris, sawi, kecap manis, untuk bumbu halusnya ada bawang merah, bawang putih, terasi matang, cabai merah, dan garam secukupnya. Dengan bahan yang mudah didapat ini, Anda bisa membuat seporsi nasi goreng mawut yang cocok untuk sarapan.